Langsung ke konten utama

Steve Jobs Orang Terpintar Dalam Teknologi

Fortune, media terkemuka berskala global, merilis daftar 50 orang paling pintar di bidang teknologi. Siapa yang dipilih di urutan nomor wahid? Ternyata dia adalah CEO Apple Steve Jobs.

Jobs dinilai berhasil membawa Apple bangkit dari masa kehancuran yang mendera perusahaannya pada akhir 1990 lalu dengan memperkenalkan gagdet seperti iMac dan iPod. Setelah berhasil bangkit dari keterpurukan, Jobs kemudian menggebrak dunia teknologi dengan merilis iPhone dan yang terbaru, tablet PC iPad.

"Dia adalah seorang yang visioner, micromanager, dan aktor andal di balik produk revolusioner. Dia juga eksekutif yang menjadi ikon budaya pop, tidak seperti eksekutif bisnis lainnya," puji Fortune dalam laporannya yang dilansir Cnet dan dikutip detikINET, Senin (12/7/2010).

Di urutan nomor satu kategori perancang desain teknologi, Fortune menempatkan Jon Ive, si perancang iPhone. "Steve Jobs memimpikan sebuah iPhone dan Jonathan Ive mewujudkan desainnya," tulis Fortune.


Ive yang menjabat sebagai Senior Vice President Industrial Design merupakan pakar manufaktur yang sangat perfeksionis, sama seperti Jobs. Dia memimpin tim kecil yang bekerja secara rahasia. Sampai-sampai sebagian besar karyawan Apple dilarang memasuki ruang kerjanya. Padahal, dari ruang kerjanya itu lahir berbagai produk unggulan Apple seperti iPod, iPhone dan iPad.

Di urutan kedua setelah Jobs, ada CEO Amazon Jeff Bezos. Kategori lainnya dalam daftar 50 orang terpintar di antaranya menyertakan juga para analis, teknisi, kalangan akademik, investor, ilmuwan, dan eksekutif.

Sehingga dalam daftar tersebut ada juga CEO Facebook Mark Zuckerberg, petinggi Google Sergey Brin dan Larry Page, eksekutif Twitter Jack Dorsey, CTO Farmville Luke Rajlich dan orang-orang berprestasi lainnya.

sumber : http://www.detikinet.com/read/2010/07/12/112934/1397360/398/steve-jobs-orang-terpintar-dalam-teknologi/?i991101105

Postingan populer dari blog ini

Upcoming Facebook Redesign Surface

Macam-macam Penyakit Dunia yang Dikenal oleh Masyarakat Aceh

Penyakit donya (dunia) dalam pengetahuan orang Melayu seperti di Aceh adalah penyakit yang disebabkan oleh hal-hal supranatural atau adikodrati, atau tersebab manusia yang bersekutu dengan jin, setan, atau makhuk halus yang jahat. Aceh adalah salah satu suku terbesar di Propinsi Aceh. Kebesaran suku Aceh tidak hanya tampak dari kesenian dan kepahlawanan masyarakatnya, tetapi juga pengetahuan mereka terhadap penyakit dan penyembuhannya. Bagi mereka, sakit adalah hal serius yang harus disikapi. Karena itu, mereka mengabadikannya dalam sebuah pengetahuan tentang klasifikasi penyakit dan penyembuhannya (Meuraxa, Dado 1956; Rusdi Sufi dkk, 2006; Rusdi Sufi dkk, 2004).

10 Alasan Akun Facebook di Blokir

Ada 10 alasan yang mendasar kenapa akun facebook dapat diblokir, yaitu : 1. Tidak menggunakan nama asli. Jangan pernah menggunakan nama julukan karena Facebook bisa mengetahuinya. 2. Bergabung dengan Group terlalu banyak. Facebook hanya membatasi setiap user bergabung dengan 200 group saja. 3. Terlalu banyak mengirim pesan atau Wall di sebuah Group. Buat pengalaman aja aku pernah diblokir Facebook 3 kali karena sering melakukan ini.hehe.