Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Snaptu

Facebook Akuisisi Perusahaan Israel

Image by Getty Images via @daylife Facebook memiliki langkah baru dalam mengembangkan fitur jejaring sosialnya. Perusahaan  start-up   asal Israel -- Snaptu -- diakuisisi perusahaan pimpinan Mark Zuckerberg itu. Snaptu merupakan aplikasi mobile berbasis Java yang cukup ternama di beberapa platform ponsel. Snaptu memiliki layanan Facebook, Twitter, LinkedIn dan layanan jejaring sosial populer lainnya. Snaptu mulai berkarir di tahun 2007, dan memperoleh suntikan dana dari Sequioa Capital dan Carmel Ventures. Alhasil, pengguna yang memiliki ponsel   jadoel   tetap bisa berinteraksi dengan lebih efisien melalui aplikasi ini. Inilah yang membuat Snaptu diakses jutaan orang.

RIM Bikin Aplikasi Twitter untuk BlackBerry

Pengguna Twitter kini bebas mengakses layanan mikrobloging tersebut melalui smartphone dengan sejumlah aplikasi pihak ketiga semacam UberTwitter, Viigo, atau Snaptu. Namun, khusus buat pengguna BlackBerry, Research In Motion (RIM) akan merilis aplikasi Twitter untuk BlackBerry. Aplikasi yang masih dalam tahap beta tersebut sudah bisa digunakan saat ini. Namun, untuk sementara baru bisa diunduh dan digunakan pengguna tertentu yang mendapat undangan khusus untuk menjajalnya. "Twitter untuk smartphone BlackBerry akan segera tersedia untuk diunduh, sehingga Anda dapat melakukan semua kesukaan Anda di Twitter," demikian pernyataan RIM dalam situsnya.