Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Layar Lebar

LED Terbesar di Afrika

Ada yang menarik di pusat kota Johannesburg setiap malam hari. Kota yang terkenal akan hasil emas terbaik di dunia, berubah semakin energik saja. Semenjak ajang piala dunia 2010 diadakan di kota ini, para penggila bola di seluruh dunia-pun berbondong-bondong mendukung tim kesayangan mereka. Melihat moment yang sangat menguntungkan, salah satu brand sepatu olahraga, Nike, mengubah bangunan monoton setinggi 138 meter. Bangunan ini disulap menjadi instalasi interaktif LED Piala Dunia 2010. Layar LED ini, terbungkus di seluruh bangunan 8.400 meter persegi, dan menjadi iklan terbesar di Afrika.

Hantu Puncak Datang Bulan, Berlatar Horor Beraksi Porno?

Dari Mana 70% Keuntungan Avatar Didapat?

Setelah selama enam Minggu berturut-turut menduduki tangga box office, film Avatar akhirnya melewati catatan rekor pemasukan film Titanic, yang telah bertahan dan tak tergoyahkan selama 13 tahun! Film bergenre scy-fi epic itu mendapatkan pemasukan hingga kini sebesar 1.288 miliar dollar AS. Dan mencatatkan namanya menjadi film terlaris sepanjang sejarah mutakhir. Sebagaimana dirilis situs resminya, film besutan James Cameron, yang juga sutradara film Titanic itu, sudah diprediksi oleh banyak pengamat film dunia, akan mampu menyusul raihan kesuksesan film Titanic. Film Titanic sendiri mendapatkan pemasukan di seluruh dunia sebesar 1.242 miliar dollar AS. Dengan demikian, film yang baru saja dinobatkan sebagai Yang Terbaik dalam ajang Golden Globe 2010 itu, telah menggungguli pemasukan film pendahulunya sebesar 45 miliar dollar AS.

Nonton Film Layar Lebar Lewat Pancaran HP

Banyak yang memamerkan produk elektroniknya di Consumer Electronics Show (CES) yang rata-rata menjagokan TV layar datar. Berbeda dengan Microvision Inc, ia menempatkan gambar pada tampilan skala yang lebih kecil, tidak lebih dari besar layar ponsel. Akan tetapi ia dapat di pancarkan ke layar atau dinding untuk menyaksikan ruang gambar yang lebih besar. Seperti kemampuan proyektor yang banyak digunakan untuk presentasi dan nonton film kesayangan. Adalah Pico Proyektor, teknologi ini masih relatif langka, Microvision dan pesaingnya seperti Texas Instruments Inc dan 3M Co yang memulai menarik hati pengunjung di Las Vegas, saat acara pameran akan berakhir pada hari Minggu mereka mengenalkan produk ini.