Produsen mobil di Amerika Serikat, General Motors Co, sedang menguji sebuah piranti lunak yang terkait dengan Facebook. Dengan piranti lunak itu pengemudi bisa memperbarui statusnya di Facebook dan jejaring sosial lain dengan berbicara kepada mobilnya. Pengemudi juga bisa mendengarkan pesan Facebook yang disampaikan secara lisan. Pembaruan status secara verbal itu dilakukan melalui jaringan keamanan OnStar milik GM. Ini adalah salah satu upaya perusahaan ini untuk mempopulerkan OnStar dalam melawan pesaing terdekatnya, Ford Motor, dalam urusan informasi dan hiburan. OnStar akan digunakan untuk menghubungkan radio berteknologi tinggi, sistem navigasi, dan perangkat elektronik lain di dashboard. Sedangkan Ford meluncurkan teknologi bernama Sync yang digarap bersama Microsoft. GM juga sedang menguji sebuah fitur yang memungkinkan pengemudi membaca pesan pendek seluler dan membalasnya dengan memilih satu dari empat tombol balasan otomatis di roda kemudi. Juru bicara Jocelyn Allen men...
Just Hack from Blogspot, anything about World from Hack