Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label KAMMI

Peluncuran Album Baru SBY Dikritik

Presiden SBY meluncurkan album baru bertajuk 'Ku Yakin Sampai di Sana'. Peluncuran album ketiga ini mendapat kritik pedas, karena di tengah negara yang dililit berbagai masalah, SBY masih sempat bernyanyi. "Bagi kita ini menimbukan keheranan, masih sempat-sempatnya bernyanyi di tengah masyarakat yang menangis. Saat kesejahteraan tidak jelas dan hukum yang carut marut," ujar Ketua Umum Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia (KAMMI) Pusat, Rijalul Imam kepada detikcom, Minggu (24/1/2010). Rijal menjelaskan banyak hal yang lebih penting diurusi SBY selain membuat album lagu-lagu. Mulai dari perkara korupsi yang belum tuntas, kasus century, hingga hukum yang masih memihak.