Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Inggris

Punk, Anarkisme, dan Ideologi

Di awal tahun 70an the Beatles, Rolling Stones, dan Led Zeppelin menjadi raja di semua panggung musik dunia. semua remaja saat itu ingin menjadi begian dari musik dan kehidupan mereka. tapi di london, inggris tempat semua jenis musik itu dilahirkan terdapat beberapa remaja yang sudah bosan dengan musik rock and roll ala the beatles dan rolling stones. di inggris band-band seperti sham69, the business, dan cock sparrer bernyanyi tentang hidup di jalanan kota london.  Di jalanan itulah musik punk mulai menemukan bentuknya. nama reality punk atau street punk dipakai sebagai indentitas genre musik baru itu. pertengahan 70an istilah punk rock mulai merebak di klub-klub musik di inggris dan amerika. adalah ramones, sex pistols, the damned, dan the clash yang menjadi pelopor aliran ini. musik punk yang anti-establishment dengan chord-chord yang sederhana diadaptasi dari struktur musik garage rock dari tahun 1960-an. Punk merupakan sub-budaya yang pada awalnya selalu dikacaukan ole...

Istilah-istilah Baru Teknologi Masuk Kamus Oxford

Image via Wikipedia Mulai pekan ini, pengguna sudah bisa mengecek beberapa kata istilah dunia maya di kamus Oxford Dictionaries Online, seperti 'ZOMG' dab 'Twittersphere'. Seperti yang dikutip dari Mashable, Senin (6/6/2011), dua kata dari dunia teknologi dan media sosial tersebut termasuk dari daftar panjang kata baru yang dimasukkan ke dalam kamus 'resmi' bahasa Inggris tersebut. "Dunia komputer dan jejaring sosial terus menjadi pengaruh utama dalam bahasa Inggris," jelas pihak The Oxford Dictionaries Online di blognya. Beberapa kata baru dari dunia teknologi yang juga masuk ke kamus Oxford antara lain adalah social graph', 'permalink', 'paperless', 'lifehack' dan 'lappy'.

Manuskrip Aceh di London

Oleh Oman Fathurahman Saya tidak tahu harus bersuka cita atau malah berduka ketika beberapa waktu lalu berkunjung dan membaca sekitar lima belas manuskrip di salah satu perpustakaan terbesar di London , the British Library . Saya ‘dipertemukan' oleh Annabel Teh Gallop, kepala koleksi Asia Tenggara, dengan belasan manuskrip asal Aceh yang baru dibeli tahun 2004 lalu oleh the British Library dari sebuah toko buku antik di London, Arthur Probsthain. British Library sendiri sebetulnya sangat ketat dan selektif dalam hal pembelian manuskrip, karena Inggris adalah salah satu negara yang terikat perjanjian dalam "The 1970 UNESCO Convention", yang tidak memperbolehkan anggotanya untuk membeli benda cagar budaya negara lain, kecuali benda cagar budaya tersebut sudah ada di Inggris sebelum tahun 1970. Berdasarkan sejumlah catatan yang ditemukan, belasan manuskrip koleksi Probsthain itu sendiri memang sudah berada di Eropa setidaknya lebih dari 80 tahun yang lalu; mung...

Kejahatan Seks Anak Melonjak, Facebook Dikecam

Maraknya kasus kejahatan seks yang melibatkan Facebook sedang jadi topik hangat di Inggris. Situs jejaring terpopuler ini dianggap abai terhadap keselamatan anak kecil, karena kurang berupaya membendung para predator seks beraksi via situs. Jim Gamble, kepala CEOP (Child Exploitation and Online Protection Centre), mengungkap pihaknya menerima komplain yang terus meningkat soal kasus pedofilia, pelecehan ataupun pembobolan account Facebook. Total ada 252 laporan soal kejahatan di Facebook dalam 3 bulan terakhir di tahun 2010. Hal ini merupakan lonjakan hampir 4 kali lipat dari tahun lalu, di mana 'hanya' ada 292 komplain dalam 12 bulan.

Penjahat Seks Perkosa dan Bunuh Teman Facebook

Peter Chapman, seorang pria di Inggris melakukan aksi keji via internet dan akhirnya diganjar hukuman seumur hidup. Chapman memperkosa dan membunuh seorang gadis yang dirayunya via Facebook. Korban kebiadabannya adalah Asleigh Hall, pelajar wanita yang baru berumur 17 tahun. Chapman menyamar sebagai pria tampan bernama Pete di Facebook sehingga korban tergoda. Hall sendiri memang sangat menginginkan seorang pacar. Hal ini memudahkan tersangka mendekati korban. Bahkan kemudian, korban tanpa pikir panjang memberi nomor teleponnya pada tersangka. "Chapman memakai profil tampan itu untuk merayu korban agar mau menemuinya. Ashleigh punya kepercayaan diri rendah dan jika ada pria yang memperhatikannya, ia mudah tergoda," ucap Graham Reeds, jaksa penuntut. Cerdiknya lagi, Chapman yang fisiknya tergolong tidak menawan ini kemudian menyamar sebagai ayah Pete untuk menemui korban di dunia nyata.

20 Negara Pengutang Terbesar di Dunia

20 Negara Pengutang Terbesar di Dunia, Akibat krisis keuangan, banyak pemerintah yang membutuhkan bantuan keuangan untuk memulihkan ekonomi mereka. Salah satu imbasnya adalah mendongkrak jumlah utang mereka. Anggaran defisit, utang pemerintah adalah hal yang normal di negara-negara barat. Namun, akibat krisis ekonomi, posisi utang sejumlah negara menjadi lebih buruk dibandingkan negara lainnya. Utang luar negeri adalah kewajiban negara terhadap pihak asing, baik pokok maupun bunga oleh pemerintah dan institusi lainnya. Jumlah itu tak hanya mencakup utang pemerintah, tetapi juga utang yang dimiliki oleh swasta dan individu terhadap kreditor luar negeri.

Ratu Inggris Populer di Internet

Ratu Elizabeth II berhasil menaklukkan internet. Di Google UK, ratu di kerajaan terbesar dunia itu menjadi yang paling banyak dicari di Google dan YouTube. Channel khusus Ratu Elizabeth di YouTube telah menarik sekira delapan juta penonton. Angka ini lebih besar tiga kali lipat dibanding channel milik selebriti di Inggris. Tidak hanya di YouTube, Ratu berusia 83 tahun itupun mampu mengalahkan pamor cucu-cucunya di Google. Pada Januari lalu, Google mendaftarkan sekira 2,240,000 hasil pencarian di Inggris yang didedikasikan untuk sang ratu. Angka ini cukup jauh jika dibandingkan dengan hasil pencarian yang berkaitan dengan Pangeran William dan Harry, yang masing-masing hanya menghasilkan 673.000 dan 823.000 hasil pencarian.

Ainan Cawley, Anak Terpintar di Dunia

Gelar anak paling pintar sedunia sudah melekat di diri Ainan Cawley, yang lahir pada 23 November 1999. Anak dari Valentine Cawley asal Inggris dan Ibu Syahidah Osman asal Singapura itu menguasai kimia dan fisika saat masih berusia tujuh tahun. Kemampuan itu, dalam standar normal, baru bisa dicapai ketika usia 16 tahun. Saat ini, di usianya yang masih sepuluh tahun, Ainan melanjutkan studinya di Universitas Help di Malaysia. Laboratorium kimia kampus Help menjadi lahan baru yang digarap Ainan dalam menuntaskan studinya meraih gelar sarjana. Meski memiliki kemampuan luar biasa, bocah bernama lengkap Ainan Celesty Cawley itu tak ubahnya anak-anak kebanyakan. Khususnya saat ia bermain game dan berkumpul bersama dua saudaranya.

10 Orang Wanita Pewaris Kekayaan Konglomerat Dunia

1. VANISHA MITAL BHATIA Putri dari taipan baja kelahiran India yang berbasis di Inggris, Lakshmi Mittal dengan nilai kekayaan diperkirakan mencapai US$ 51 milyar. Vanisha juga menjalani pekerjaan sehari-sehari sebagai anggota dewan komisaris di konglomerasi ayahnya, Mittal Steel. Dia juga melakukan kegiatan amal, ski, menyelam (scuba-dives) dan melukis. Suaminya, Amit Bhatia (28) yang kelahiran India merupakan investor di bidang perbankan.