Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label intel

Intel Siap Rekrut 4.000 Pekerja Baru

Intel Corp bakal mempekerjakan sekira empat ribu karyawan baru tahun ini, dengan fokus terhadap pengembangan produk serta riset dan pengembangan (R&D). CEO Paul Otellini menjelaskan, perusahaan asal Santa Clara itu, akan mempekerjakan karyawan permanen dengan keterampilan tinggi untuk menambah pasukan kerja yang saat ini mencapai angka 82 ribu. Demikian dilansir PC Advisor, Senin (21/2/2011). "Para karyawan baru ini akan fokus untuk mengeksplorasi material-material baru untuk menciptakan transistor yang lebih kecil, (mengembangkan) produk yang kami percaya bisa mengubah pelayanan kesehatan dan edukasi, serta menciptakan teknologi masa depan yang melibatkan realitas lebih besar dan komputer yang bisa membaca pikiran, atau setidaknya mengantisipasi kebutuhan anda," tutur Otellini.

Intel Anggarkan USD5 Miliar Bangun Pabrik Baru

Image via CrunchBase Intel mengumumkan kalau mereka akan menginvestasikan lebih dari USD5 miliar untuk membangun pabrik baru di wilayah Arizona, AS. Pengumuman tersebut dilakukan oleh Paul Otellini, CEO dan President dari Intel, ketika presiden AS, Barack Obama, melakukan kunjungan ke salah satu fasilitasnya di wilayah Oregon. Demikian seperti yang dikutip dari Cellular News, Sabtu (19/2/2011). Intel mengatakan kalau pabrik barunya yang di Arizona bakal menjadi yang tercanggih. Pembangunan pabrik abru tersebut diharapkan akan dimulai pada pertengahan tahun ini dan akan selesai pada tahun 2013.

Internet TV Marak di Forum Intel

Image via CrunchBase  Masih di ajang konferensi tahunan Intel Developer Forum yang berlangsung di San Francisco, 13-15 September 2010, Intel memperlihatkan Google TV, perangkat televisi berbasis internet. Menurut Paul Otellini, Chief Executive Officer Intel, saat ini perusahaannya tengah memperluas strateginya termasuk fokus ke pasar untuk perangkat terhubung, lebih dari sekadar membuat prosesor untuk PC. “Intel memposisikan diri untuk mengambil peluang di mana pengguna akan memilih perangkat yang menyediakan pengalaman terbaik dan pasar di mana tidak ada satu perangkat tunggal yang akan menjadi dominan,” kata Otellini, seperti dikutip dari Telecompaper, Rabu 15 September 2010.

Google TV Gandeng Intel, Sony, dan Logitech

Perusahaan internet raksasa dunia, Google Inc, tak henti-hentinya berinovasi. Setelah sukses mengembangkan sistem operasi Android, kali ini Google berancang-ancang meluncurkan web televisi atau web TV yang juga berbasis Android. Tak tanggung-tanggung, untuk pengembangan web TV itu, Google bakal menggandeng Intel Corp, Sony Corp, dan Logitech International SA. "Proyek ini akan dinamai Google TV," ujar dua orang sumber yang ikut dalam pertemuan Google dengan perusahaan-perusahaan tersebut, kepada Bloomberg, Kamis (18/3/2010). Nantinya, tambah mereka, Google TV akan menggunakan chip milik Intel. Sedangkan Logitech akan menjadi pengembang keyboard yang bisa beralih fungsi menjadi remote control.

Microsoft Starts Over in Phone Software

The frenetic pace of the mobile phone industry has forced some of the technology world’s largest players to make a break with the past. Microsoft, Intel and Nokia — all leaders in their respective markets — have struggled to capitalize on the rise of a new class of smartphones that can tap into a vast pool of software. So these companies have come to the world’s largest mobile technology conference here with a message of change. They’re willing to abandon tradition if it means getting another shot at the fast-growing mobile device market and blunting the advance of companies like Apple and Google.