Microsoft menyebut Yahoo sebagai penyebab kebocoran paket data, yang disebut ' phantom data ', pada telepon selular yang menggunakan Windows Phone 7 sebagai sistem operasi. Permasalahan yang mulai teridentifikasi sejak awal tahun 2011 itu menyebabkan ponsel menerima dan mengirim paket data tanpa sepengetahuan pengguna. Sederhananya ponsel menggunakan paket data internet tanpa sepengetahuan pemilik ponsel. Sebagian pengguna mengeluhkan bahwa " bug " itu menelan paket data bulanan mereka. Microsoft masih mencari solusi masalah tersebut. Microsoft selama ini menolak untuk menyebutkan nama penyebab masalah.
Just Hack from Blogspot, anything about World from Hack