Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Negara

Foto: Garuda Terbesar di Indonesia

20 Negara Pengutang Terbesar di Dunia

20 Negara Pengutang Terbesar di Dunia, Akibat krisis keuangan, banyak pemerintah yang membutuhkan bantuan keuangan untuk memulihkan ekonomi mereka. Salah satu imbasnya adalah mendongkrak jumlah utang mereka. Anggaran defisit, utang pemerintah adalah hal yang normal di negara-negara barat. Namun, akibat krisis ekonomi, posisi utang sejumlah negara menjadi lebih buruk dibandingkan negara lainnya. Utang luar negeri adalah kewajiban negara terhadap pihak asing, baik pokok maupun bunga oleh pemerintah dan institusi lainnya. Jumlah itu tak hanya mencakup utang pemerintah, tetapi juga utang yang dimiliki oleh swasta dan individu terhadap kreditor luar negeri.

Malaysia Ranking Satu, Indonesia Ranking 20

Masih merupakan mimpi untuk mengejar negara maju seperti Amerika Serikat atau Swedia dalam hal konektivitas. Jika tahun lalu Indonesia kalah dengan Malaysia, hal serupa masih terjadi di 2010 ini. Demikian hasil The Connectivity Scorecard 2010, sebuah penelitian yang dilakukan Profesor Leonard Waverman, Dekan Haskayne School of Business di London, bersama dengan kelompok konsultan ekonomi, LECG. Demikian keterangan tertulis NSN yang diterima detikINET, Senin (15/2/2010). Dalam penelitian tersebut, Indonesia masuk dalam jajaran 25 negara dengan kategori 'Resource and Efficiency-Driven Economies'.

Rekam Pria Setengah Bugil, Google Dikecam

Layanan peta online Google Street View sudah sering menuai protes. Tayangan yang diumbar seringkali dianggap melanggar privasi warga, seperti yang terjadi di negara Finlandia. Dikutip detikINET dari TheRegister, Jumat (12/2/2010), otoritas di Finlandia menggeber penyelidikan dugaan pelanggaran privasi kelas berat di Google Street View. Pelanggaran dimaksud terkait penayangan gambar seorang pria tak bercelana di layanan Google ini. Sang pria ini sedang asyik bersantai di rumahnya yang berlokasi di daerah Raahe, Finlandia. Tidak dijelaskan mengapa ia duduk di sebuah kursi tanpa memakai celana. Namun yang pasti, pria tersebut tidak sadar bahwa ia tengah direkam oleh Google dan gambar setengah telanjangnya itu kemudian bisa diakses di seluruh dunia via layanan Street View.

5 Tempat Paling Mistis di Dunia

Dunia di sekitar kita ini penuh misteri. Ada hal-hal yang kita percaya tanpa tahu tentang keberadaannya. Sains tidak selalu menemukan jawaban atas semua pertanyaan dan itulah mengapa kita masih suka menonton film seperti "Lord of the Rings 'dan membaca' Harry Potter 'beberapa kali. Semua hal-hal yang misterius memiliki pesona dan daya tarik terletak pada kenyataan bahwa kita tidak tahu tentang semua itu. Dari peradaban tua hingga praktek-praktek budaya, misteri telah dikaitkan dengan setiap bagian dari dunia. Ada banyak tempat di dunia yang dapat disebut misterius karena suatu alasan atau yang lain. Easter Island/ Pulau Paskah

Uang Seribu Dari Masa ke Masa

Indonesia merupakan negara yang besar. Indonesia mempunyai mata uang yang terbilang menarik. Mata uang pertama yang dimiliki Republik Indonesia setelah merdeka adalah Oeang Republik Indonesia atau ORI. Uang Rp 1000,00 Tahun 1952 Pemerintah memandang perlu untuk mengeluarkan uang sendiri yang tidak hanya berfungsi sebagai alat pembayaran yang sah tapi juga sebagai lambang utama negara merdeka. Sampai sekarang mata uang Indonesia sudah terdiri dari bermacam-macam bentuk dan jenisnya. Mata uangnya pun sering mengalami perubahan dan pergantian. Uang seribu rupiah pun juga sudah mengalami perubahan dan pergantian berulang kali dari tahun ke tahun. Berikut model dan desain mata uang Indonesia dari tahun 1952 sampai 2010:

Armani Minta Maaf

Rumah mode Armani Exchange meminta maaf atas desain kaus terbarunya yang memuat logo burung mirip lambang negara Burung Garuda. Armani pun menghentikan penjualan online dan menarik promosi kaus tersebut di situsnya. ”Kami meminta maaf atas segala dampak akibat kaus ini,” kata Armani Exchange dalam email seperti dilansir Reuters, Rabu (27/1). Awalnya Armani mengaku merilis baju-baju terbaru yang terinspirasi dari logo-logo militer. Baju berlogo mirip Garuda itu dijual online dengan harga sekitar Rp 300 ribu. Namun masyarakat Indonesia melancarkan protes lewat berbagai forum maya terkait logo yang mirip Garuda itu. Kaos itu dianggap sebagai penghinaan terhadap lambang negara Indonesia. ”Masalah ini sangat menjadi perhatian kami dan barang tersebut sudah langsung kami copot dari situs kami,” kata pihak Armani.

Garuda Pancasila di Kaos Armani