Langsung ke konten utama

Apa Itu Twitter Annotation?

Situs mikroblogging Twitter akan mengumumkan fitur baru pada Konferensi Twitter bulan April mendatang. Fitur yang diberi nama Annotation itu memungkinkan para pengguna Twitter dan tentunya Twitter itu sendiri untuk menambahkan informasi pada teksnya.

Di dalam teks singkat dengan 140 karakter itu akan terselip seperti string teks, URL, tag lokasi atau bit data - tanpa mengurangi jumlah karakternya. Annotation menjadi salah satu program periklanan yang disebut Promoted Tweets.

Pengembang dan programmer seperti RSS Dave Winer telah mempromosikan ide metadata Twitter untuk beberapa waktu. Winer menjelaskan "tambahan informasi" ini dapat meningkatkan layanan kepada pengguna khususnya jika mencantumkan informasi yang relevan, misalnya link apapun termasuk dari dalam Twitter sendiri.

Winer menjelaskan, metadata juga dapat memunculkan data berdasarkan hasil tafsiran, pelacakan diskusi antara pengguna tertentu atau topik tertentu. Keterangan seperti itu akan bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan informasi mengenai film, review restoran, dan musik.

Namun seorang advokat Google, Chris Messina mengingatkan Twitter harus mengelola fitur barunya itu dengan baik. Jika sesuai dengan fungsinya, maka Annotation itu dapat membawa manfaat yang besar, namun jika tidak fitur itu hanya menjadi wadah iklan atau menjadi alat para pengiklan yang ingin mengetahui perilaku pengguna.

sumber : http://www.tempointeraktif.com/hg/it/2010/06/21/brk,20100621-257081,id.html

Postingan populer dari blog ini

Upcoming Facebook Redesign Surface

Macam-macam Penyakit Dunia yang Dikenal oleh Masyarakat Aceh

Penyakit donya (dunia) dalam pengetahuan orang Melayu seperti di Aceh adalah penyakit yang disebabkan oleh hal-hal supranatural atau adikodrati, atau tersebab manusia yang bersekutu dengan jin, setan, atau makhuk halus yang jahat. Aceh adalah salah satu suku terbesar di Propinsi Aceh. Kebesaran suku Aceh tidak hanya tampak dari kesenian dan kepahlawanan masyarakatnya, tetapi juga pengetahuan mereka terhadap penyakit dan penyembuhannya. Bagi mereka, sakit adalah hal serius yang harus disikapi. Karena itu, mereka mengabadikannya dalam sebuah pengetahuan tentang klasifikasi penyakit dan penyembuhannya (Meuraxa, Dado 1956; Rusdi Sufi dkk, 2006; Rusdi Sufi dkk, 2004).

10 Alasan Akun Facebook di Blokir

Ada 10 alasan yang mendasar kenapa akun facebook dapat diblokir, yaitu : 1. Tidak menggunakan nama asli. Jangan pernah menggunakan nama julukan karena Facebook bisa mengetahuinya. 2. Bergabung dengan Group terlalu banyak. Facebook hanya membatasi setiap user bergabung dengan 200 group saja. 3. Terlalu banyak mengirim pesan atau Wall di sebuah Group. Buat pengalaman aja aku pernah diblokir Facebook 3 kali karena sering melakukan ini.hehe.